Wednesday, November 11, 2009

WHAT DO YOU WANT TO WATCH????

Ngelihat dinamika dunia televise memang kadang menarik juga….utamanya jika acaranya cocok dengan selera aku tentunya…Kalau dulu acara televisi favorit banyak diisi dengan sinetron-sinetron yang mula-mula banyak mellownya….lalu berubah ke model sadis-sadisan ala kejamnya ibu tiri…lalu berubah ke sedikit konyol-konyol hingga bikin muak semua orang…..kemudian disambung dengan model-model acara live semisal extravaganza yang gak lucu tapi ditayangkan terus menerus dari senin sampai sabtu (heran sama strateginya si Wisnutama yang kalo bikin acara selalu boros…yakni dipleter teros sampek penontonnya bosen)…kemudian dilanjut atau diselingi dengan acaranya Maz Thukul yang sempat kugemari juga walau kemudian semakin gak lucu hingga berubah aneh-aneh buat ngundang pemirsa lagi…walau hasilnya malah dibredel karena melanggar kode etik jurnalistik karena mempertontonkan mulai yang berbau pornografi sampai sadisme…..Dan yang terakhir dan sedang tak gemari adalah acara musik on televise…yang bener-bener booming dan hamper semua stasiun televisi menayangkannya…..

Sebenarnya agak heran juga saya mengapa acara musik on televise baru terkenalnya saat sekarang….koq bukan pas jaman popular-populernya Peterpan si biang boomingnya grup band di Indonesia….Waktu itu, paling yang sering nayangin klip musik adalah stasiun Global TV yang memang sedikit berbau-bau MTV itu….Lalu segalanya dimulai saat SCTV menayangkan acara musik inbox…yang waktu itu ditayangkan setiap minggu jam 10 pagi…sebuah acara musik live yang mengambil waktu tidak di malam hari dan dengan mengambil setting di halaman mall (waktu itu di mall Ambarukmo Yogya) yang segera merebut hati penonton terbukti aku sendiri yang termasuk gak suka nonton hiburan di TV jadi ikut-ikutan nonton (susah lo untuk merebut perhatian aku….), hingga kemudian SCTV memutuskan buat menayangkannya setiap hari. Demikianlah satu persatu stasiun televise mengikuti prinsip ada gula ada semut…alias jika ada sebuah acara murah meriah yang lares maka yang lain pasti ikut-ikutan pengen merasakannya juga…. 

Tapi beberapa waktu kemudian bosen juga aku ngelihat acara musik yang begitu-begitu saja…bukan apa-apa, soalnya walau acara berbeda-beda pasti lagunya khan itu-itu juga… sempet seneng jika lihat ada band yang mo tampil live….tapi lama-lama bosen juga, wong stasiun lain juga kemudian ngikut juga….Tapi itulah yang saya kagumi dari mereka para pengelola stasiun TV…beramai-ramai mereka mencoba mengemas acara dengan sekreatif mungkin agar penontonnya gak pindah ke lain channel….mulai dari pengaturan jam tayang yang gak tabrakan…lalu berupaya dengan berganti-ganti lokasi, bahkan sampai ke luar kota…dan yang terakhir adalah dengan memasang host yang menarik buat membawakan acara musik tersebut….bahkan sangking menariknya tuh host, sampai-sampai akhir-akhir ini sayanya lebih suka nonton hostnya daripada acara musiknya….dengan kata lain, saat hostnya membawakan acara maka saya akan tonton acara itu abis-abisan….but jika sudah mulai muter lagunya, buruan cepet-cepet tak ganti saluran lain…aneh ya….tapi itulah yang terjadi…Soalnya mereka lucu-lucu and seger-seger sih dalam membawain acara….Siapa saja mereka….?!



1.Host Acara Dahsyat dari RCTI
Bisa dikatakan, Host dalam acara Dahsyat saat ini adalah yang terbaik dan terlaris…. Baik Luna Maya, Rafi Ahmad, dan Olga Syahputra saat ini bisa dikatakan menjadi host terpopuler atau malah host termahal mengalahkan Mr. Thukul yang sempet menjadi host termahal sebelumnya…..Tapi jujur saja, mereka bertiga memang selalu tampil kompak dan seger dalam setiap penampilannya….apalagi profil mereka bener-bener menarik untuk disajikan setiap hari….dan menjadi patokan bagi stasiun TV laen buat nyoba menirunya….Rafi Ahmad, misalnya, tampil sebagai sosok ganteng yang playboy walau ngakunya jomblo melulu hingga setiap ada bintang tamu yang cantik sedikit saja maka tak sungkan-sungkan Rafi buat nyoba menggodanya… Kebalikannya, Luna Maya memang terkenal sebagai salah satu bintang tercantik di Indonesia…dan yang bikin tambah nggemesin, sudah cantik ee….Luna lucu juga… Dan seperti halnya Rafi maka Luna pun tak segan-segan buat menggoda jika bintang tamunya ganteng….walau dalam hal ini Luna kelihatan bener-bener ekslusif mengartikan kata ganteng tersebut….alias daripada dia yang tergoda maka lebih sering bintang tamunya yang tergoda….Terakhir Olga adalah bintang dalam acara ini karena sifatnya yang lugu ples kemayu….Dan yang bikin gemes sekaligus keki, Olga selalu rajin minta cipika cipiki dari sang bintang tamu….apapun jenis kelaminnya…. Kalo ada yang perempuan, pasti disun pipinya….kalo ada lelaki, sama saja Olga tetep minta sun juga…. 


2. Host Acara In Box dari SCTV
Sebagai pionir acara ini, SCTV termasuk yang berusaha keras agar jualannya laku… Saat RCTI hadir dengan trio dahsyatnya maka SCTV nyoba menyainginya dengan model lokasi panggungnya…Berbeda dengan RCTI yang banyak mengambil lokasi di studio maka SCTV coba menyajikannya secara outdoor, terutama di mall-mall hingga mengundang banyak penonton yang menyaksikannya secara langsung…. disamping itu, guna menarik simpati penonton lebih banyak, SCTV kadang menyelinginya dengan lokasi di Kota lain mulai dari Yogya, Surabaya, Bandung…. Bagaimana dengan hostnya….?! Perilaku orang-orang seperti saya pun ternyata tak luput dari pengamatan mereka (hebat bener ya….?!). Terbukti akhir-akhir ini mereka mengganti host mereka dari Andara Early, Andhika Pratama atau Dimas Beck dengan seorang host playboy cap konyol yang diharapkan bisa menyaingi kelucuan trio dahsyat…yakni dengan menggaet Gadeng Marten…yang terbukti cukup ampuh buat memancing host lain buat ikut-ikutan ngocol….Bahkan tak cukup sampai disitu, SCTV bahkan memberi variasi acara musiknya dengan menampilkan klip-klip dari lagu-lagu yang pernah terkenal di masa lalu….bener-bener siap perang abiss…!!



3. Host Acara Klik dari ANTV
Sebenarnya acara ini termasuk yang agak lama juga….bahkan Nirina Zubir dan Indra Bekti pun tampil cukupbagus dan lucu…Hanya saja, masa keemasan dua host tenar itu kayaknya sudah berlalu dan itu disadari juga oleh ANTV sehingga dia memilih menghindari persaingan di jam-jam pagi menjadi jam 3 sorean…Dan hal itu cukup ampuh buat menghindari persaingan frontal…walau dalam hal ini tetep saja sayanya yang gak pernah bisa nonton acara ini….maklum capek sepulang kerja mek…. 



4. Host Acara Kiss dari Indosiar
Dulunya sih acaranya hanya KISS alias hanya seputar gossip para selebriti….but berhubung di SCTV acara musiknya lares manes…apalagi jam tayangnya juga sama yakni jam 07.30 – 09.00 maka daripada ditinggal penonton acara KISSnya diselingi dengan musik-musik pless gossip-gosip ples kuis-kuis….Hostnya juga termasuk jempolan dan merupakan dedengkot acara Mamamia yakni Ruben Onsu, Ivan Gunawan dan Eko Patrio….but berhubung akunya sudah sedikit bosen ples apal dengan gaya-gaya lawakan trio banci itu maka acara ini sering tak tinggalin…walau aku gak yakin penonton lain pun sudi berbuat demikian….



5. Host Acara On The Spot dari Trans 7
Host acara musik ini adalah para wanita cantik semisal mantan putrid Indonesia Agni atau juga Thalita Latief…yang tentu saja akan pedot jika dibandingkan dengan host-host yang lain…But gak- pa-pa juga sih, soalnya acaranya sengaja dibikin lain yakni dengan memadukan acara musik dengan acara jalan-jalan ke tempat-tempat wisata biar bisa tampil beda….Dan yang bikin tambah menarik adalah jam tayangnya yang 18.30 – 19.30…disaat TV-TV lain asyik dengan jurus sinetron njlehinya…hingga bikin aku milih nih acara daripada yang laen….


6. Host Acara Dering dari Trans TV 
Kalo ini sih acaranya masih baru….sekitar 2 mingguan…Walau demikian, acara ini dibikin jelas-jelas buat nantang perang pada stasiun laen, utamanya pada Inbox dan KISS yang durasinya bersamaan….Dan tak tanggung-tanggung mereka menampilakan dua ‘manusia gila’ Agus Ringgo dan Desta serta si cantik Sandra Dewi sebagai target korban para jejaka haus goal itu….Menarik juga, serta masih lucu….maklum masih baru hingga akunya saat ini sedang asyik memprioritaskan acara ini disbanding dua stasiun laen….walau tetep saja jika mulai muter video klip maka aku gantikan ke SCTV buat nonton aksi konyol si Gading Marten….


7. Host Musik di Global TV
Sebagai Mbahnya acara musik maka Global TV jelas memiliki sejumlah host yang berkualitas buat membawain acara musik….but berhubung arahnya lebih ke anak gaul yang kebarat-baratan maka sementara kualitas lucunya bisa dikatakan kurang… walau demikian acara chart ampuhnya, deretan lagu terbaik musik pribumi tetap lumayan buat diikuti…apalagi jika mereka pakek host tamu, yakni dari personil group band yang lagunya lagi beken….

Yang jelas kalo disbanding-bandingkan, rasanya acara Dahsyat milik RCTI tetaplah yang terdepan untuk urusan rating….terbukti banyak acara musik yang memindahkan jam tayangnya buat menghindari bentrok dengan acara musik Dahsyat pada setiap hari Senin sampai Sabtu jam 09.00 – 11.00….Disamping itu, trio hostnya juga lagi lares-laresnya buat ngisi acara di beberapa stasiun TV sekaligus bintang iklan….Tapi upaya kreatif yang dilakukan stasiun TV lain buat menarik minat penonton melalui acara musiknya tetep perlu kita acungi jempol sekaligus sebagai bahan pembelajaran kreatif bagaimana cara survive di tengah persaingan hidup yang keras pada saat ini…..

Hal ini aq kutip dari:

http://thewanderer79.wordpress.com/2009/02/19/mensikapi-kebanjiran-acara-musik-di-tv-ngelihat-host-atau-musiknya…/

No comments: